Wawancara Student Board Prasetiya Mulya

Kelompok 48 bersama Kak Eda 


Kak Victoria Eda adalah salah satu anggota Student Board 2013-2014 yang memasuki divisi Social and Enviroment. Sebagai seorang Prasmulyan dengan jadwal yang sangat padat dan tugas yang banyak dan ditambah lagi dengan mengikuti kegiatan organisasi yang lumayan menyita waktu, tentunya kak Eda memiliki cara tersendiri untuk menentukan time management yang baik. Cara kak Eda menyiasati tugas Chula yang banyak dengan adanya kesibukan koorganisasian Student Board adalah dengan dengan membuat tabel prioritas dan dari tabel prioritas tersebut yang paling utama biasanya prioritas nomor satu adalah kuliah.

Menjabat anggota kepanitiaan Student Board divisi Social and Enviroment merupakan suatu pengalaman yang baru juga bagi kak Eda karena ia baru menjabat menjadi anggota Social and Enviroment di Student Board 2013-2014, tetapi ia memang sudah beberapa kali mengikuti kegiatan yang dilaksanakan Social and Enviroment bahkan menjadi kepanitiaan di berbagai kegiatan seperti Social Week 1 dan Social Week 2 dan menjabat menjadi anggota perlengkapan dan koordinator perlengkapan.
Meskipun ia merupakan anggota di divisi Social and Enviroment, tetapi dalam kepanitiaan di Student Board juga terdapat banyak divisi lain dan dalam tiap divisi selalu mengadakan berbagai acara. Disini kami penasaran bagaimana kaak Eda melakukan andil kepanitiaan kepanitiaan divisi Student Board lainnya. Kak Eda awalnya lebih fokus dan memprioritaskan untuk andil dalam kegiatan di divisi Social and Enviroment tentunya, karena kak Eda telah menjabat dan bertanggung jawab lebih di divisi Social and Enviroment. Sedangkan jika di divisi-divisi lainnya yang mengadakan kegiatan, kak Eda tidak selalu mengikuti kepanitiaan kegiatan tersebut, tetapi jika ia sedang tidak ada kegiatan lain dan jika memang kegiatan di divisi lain membutuhkan banyak bantuan, maka kak Eda akan membantu.

Di Prasetiya Mulya juga merupakan kampus yang sibuk, banyak tugas dan kerja kelompok, ditambah kak Eda yang mengikuti organisasi Student Board dan Student Board juga merupakan suatu organisasi yang sibuk. Jadi kami sangat penasaran bagaimana kak Eda dapat membuat time management tentang mendahulukan mana kegiatan yang harus dilakukan dahulu. Karena disetiap kegiatan-kegiatan Student Board pasti kegiatan perkuliahan tetap berlangsung dan tugas-tugas yang diberikan Faculty Member tetap ada dan pasti deadline tugas tdak berubah walaupun kita mengikuti berbagai kegiatan. Oleh dari itu, kak Eda mengurutkan prioritas lebih dilihat dari deadline-deadline yang diberikan, jika tugas memiliki deadline lebih dahulu, maka selesaikan tugas terlebih dahulu. Tetapi dalam keorganisasian jika deadline nya lebih mendesak, maka kita harus menunda tugas kuliah kita yang dapat dikejar setelah kegiatan tersebut.
Kami juga menanyakan untuk jabatan ganda yang dijabat kak Eda sekarang, karena dalam Introductory Program ini ia menjabat sebagai seorang lodetar yang menjadi pembimbing setahun kepada anak-anak didiknya dan juga masih menjabat seorang anggota Student Board 2013-2014. Maka disini kak Eda menjabat dua jabatan sekaligus, jadi ia juga memberi batasan kepada anak-anak didiknya untuk mengkonsultasikan pelajaran hanya sampai jam 11 agar ia dapat melanjutkan tugas maupun beristirahat. Solusi yang bagus juga ia memanfaatkan waktu bersamaan sambil menangani anak didiknya sambil mengerjakan tugas jgua.

Dalam organisasi juga kita dituntut untuk tidak hanya memikirkan kepentingan diri sendiri, melainkan juga harus memikirkan kegiatan orang lain dan jangan egois. Dengan contoh dalam penentuan jadwal rapat dalam organisasi, organisasi rembukan berdasarkan jadwal kuliah paling akhir, agar semua anggota dapat ikut oleh sebab itu kita juga harus mengurus time management kita dengan orang lain, agar tidak ada yang bentrok.

Tetapi sementara ini segala kesibukan kegiatan di Student Board belum berpengaruh dengan mata kuliah yang ada, karena kak Eda baru saja menjabat di Student Board tahun 2013-2014. Sehingga kesibukan keorganisasian Student Board belum terasa jelas. Namun di Student Board yang sering mengadakan rapat-rapat kegiatan, kak Eda mengalami suka duka mengikuti rapat dan kegiatan Student Board, suka nya karena pada saat rapat kegiatan Student Board tidak merupakan rapat yag melulu serius, dan membosankan karena adanya banyak panitia yang berpartisipasi juga membuat keadaan menjadi seru dan senang. Namun tentu dalam mengikuti keorganisasian juga banyak mengalami dukanya, karena mengkoordinasikan banyak kegiatan, rapat sering dilakukan, menyita waktu liburan dengan teman dan keluarga.

Jadi disini kami berbagi pengalaman tentang bagaimana mengatur waktu sebaik mungkin agar dapat melaksanakan kewajiban dengan kegiatan-kegiatan tambahan yang kadang berada di luar rencana awal. Kami harus membuat tabel prioritas dan menyusunnya dengan benar, sesuai kepentingan dan waktu yang harus menjadi target sehingga kita dapat menyesaikan tugas tepat waktu dan dapat melakukan semua kegiatan dengan benar dan terorganisasi dengan baik.

Leave a Reply

Diberdayakan oleh Blogger.

Blogger templates